Home » sekitar semarang » Jalan Pahlawan, urat nadi kota Semarang

Jalan Pahlawan, urat nadi kota Semarang

Jalan protokol adalah salah satu akses terpenting pada sebuah kota besar. Semarang sebagai salah satu Big 5 kota besar dijawa tidak mau kalah dalam bersolek. Jalan Pahlawan adalah salah satu jalan utama yang terletak dipusat kota. Jalan yang terdiri dari dua jalur ini dapat diakses dari berbagai penjuru jalan. Pada saat jam jam sibuk memang agak traffic. Tapi tidak seberapa dan dapat lewat dengan mudah. Dari arah simpang lima semarang sebelah Ramayana belok kiri sampeyan langsung bertemu jalan pahlawan. Kalau dari arah atas(tembalang) langsung lurus turun saja. Dari jalan ini juga dapat mengakses beberapa jalur. Menuju simpang lima dan menuju ke jalan veteran. Sebagai jalan utama semarang berusaha mempersolek(cek kamus besar bahasa indonesia dulu mas!!) jalan ini secara maksimal sehingga ngga malu maluin dan tidak kalah bersaing dengan jalan jalan besar di masing masing ibu kota provinsi.

Jalan ini punya dua wajah yang berbeda kala siang dan kala malam. Pada saat siang hari jalan pahlawan yang panasnya naudzubllah ini berhiaskan kendaraan lalu lalang para pegawai kantor yang terletak dijalan ini. tercatat Gedung Berlian, tempat para wakil rakyat jawa tengah berkantor, dari paling ujung jalan kita akan bertemu dengan pusat perbelanjaan ramayana semarang, Menuju semakin ke barat ada kantor TELKOM semarang, Bank Mandiri, POLDA jateng, gedung Rimba Graha, Kantor BI semarang dan kantor kantor besar lainnya. oiya, nanti sampeyan akan bertemu perempatan juga pada jalan ini. Perempatan pertama(dihitung dari simpang lima) kekiri akan mengakses gedung BI. Meluncur lurus dari gedung ini sampeyan akan menjumpai UNDIP. universitas paling bergengsi se jawa tengah. Sepanjang buelevard undip ada taman hijau sebagai pembatas jalan. Kalau anda mengakses ke kanan akan bertemu delta taman KB. Melaju lurus bertemu kantor Kompas semarang dan pemakaman bergota. Pada perempatan kedua sampeyan akan mendapat persimpangan jalan. mau ke jakarta monggo ambil jalur kanan. Kekiri anda mengakses Taman Makam Pahlawan dan menuju ke jalan sriwijaya.

Matahari mulai condong ke ufuk barat. Pahlawan mulai berubah rupa. Jubah malam dikenakan. Para penjual makanan dengan tendanya mulai memadati pinggiran jalan. Pusat aneka macam masakan disini tempatnya. bagi yang hobo berkuliner ria disini surganya. mulai dari tenda kucingan, gudeg jogja, soto kudus, nasi goreng semarangan, ayam bakar ayam goreng sampai makanan khas semarang dijajakan disini. Jalan yang semula panasnya minta ampun menjadi menyejukkan. Lampu lampu kota yang berhias simbol wayang mulai dinyalakan. Indah sekali. Menyusur jalan ini kala malam sampeyan akan menjumpai banyak komunutas semarang berkumpul. Tiap jumat malam jalan ini menjadi venue seluruh komunitas pecinta otomotif semarang berkumpul. Ada komunitas vespa, megapro, jupiter, CB bahkan komunitas orang kaya ber jazz akan sampeyan temui disini.

Taman sekitar buelevard undip mulai dipenuhi muda mudi, anak anak kampus dan berbagai strata masyarakat berkumpul disini. bahkan para abegeh pun banyak. Ada yang menjalin kasih, ada yang sekedar nongkrong, ada pula yang mengais rejeki ngamen dan jualan rokok. Lengkap pokoknya. Delta taman KB yang sedari siang rindang menjadi arena jualan. ada jagung bakar, bakso dan bahkan jualan diripun ada. semakin malam seiring banyaknya orang ada beberapa waria menjajakan diri. operasi satpol PP yang rajin digelar tidak mampu memberantas penjaja kenikmatan satu ini. Diantara perempatan ini ada megatron(tipi yang segede dosa) berhias air mancur cantik menyala. Branding hidup ber tarif jutaan yang menyedot ribuan watt ini menghibur pengguna jalan. Tidak main main iklan yang dipasang disini. Acara yang ditayangkan pun berkelas. Mulai iklan layanan masyarakat sampai tayangan Nonton bareng Liga Inggris yang rutin digelar. Chanel internasional sekaliber CNN dan CNBC pun diputar sepanjang hari menyelingin advertising. ngga tau juga TVRI diputar disini atau tidak. Kalau sedang ada pertandingan besar macam final liga champion musim lalu jalan ini akan penuh dengan para fans yang menonton. Jalanpun serempak terbelah menjadi dua. jalan chelsea dan jalan MU. Sangat gayeng, raket, supeket dan akur(coba saja kalau suporter Persijap VS PSIS bisa serukun ini kalau nonton bareng). weitzz, balik ke topik. Pokoknya ramai sekali kalau malam.

Jalan protokol ini lumayan ramah kepada para perusahaan. Bisa dibilang pusat branding semarang ya dijalan pahlawan ini. event rutin banyak diselenggarakan disini. Bahkan pemerintah kota tidak segan menutup jalan ini. tercatat ada Djarum Black Autocontest dapat menutup jalan ini. Balap Andong dalam rangka 17an pun digelar disini. Taman KB yang langsung berhadapan pada jalan ini adalah tempat rutin perhelatan besar macam konser2 dan event2 olahraga.

Kalau pada bulan puasa Pahlawan akan mendadak jadi pasar tiban. Hmmm, jangan salah sangka dulu pasar tiban yang saya maksud adalah pasar takkjil dan makanan buka puasa. Mendadak jalan ini dipenuhi ABG(kali ini gag pake hotpants). Mereka menawarkan makanan untuk berbuka puasa macam kolak, koktail dan makanan makanan siap makan yang bisa digunakan untuk buka puasa. Biasanya sih meraka anak anak SMA yang ngabuburit gitu. Jadi ngga semata mata jualan, tapi banyakan ngecengnya. Semarak sekali pokoknya. ngabuburit, disuguhi live music dari taman KB dan disodorin ABG(jualan makanan oey).

Selamat menikmati semarang poro rawuh. Semoga anda akan kangen semarang dan kerso mampir semarang. apakah anda penggemar ABG??

14 thoughts on “Jalan Pahlawan, urat nadi kota Semarang

  1. eh, dulu waktu masih kuliah di semarang,pernah liat balapan liar di jl.pahlawan, dini hari,di gerebek polisi, untung bisa kabuuur..

    lamkenal ya mas…

  2. sayang…air muncratnya sekarang tidak ada…..
    iya…klo bulan puasa pedagang tiban kumpul di situ…
    tapi sekarang tidak didominasi pelajar dan mahasiswa ya…orang umum juga ikutan jualan

  3. ngebahas Semarang atas donk?
    tiga tahun teracuni hawa Semarang, begitu keluar dari Semarang hingga sekarang masih kena kutukan pembagian-kota-atas-bawah dan menganggap semua kota itu terdiri atas kota atas dan kota bawah 😛
    terima kasih sudah membuka bilik ingatan saya mengenai Semarang.
    terima kasih sudah mengingatkan saya atas ikrar untuk samdei balik ke Semarang just for a holiday.
    jadi, Semarang atasnya donk? *keukeuh* 😀
    eh, salam kenal 🙂

Leave a reply to mademoiselle Cancel reply